oleh

BREAKING NEWS : Lagi, 1 Pasien Positif Covid-19 Meninggal Dunia

PALANGKA RAYA – Provinsi Kalteng kembali berduka di tengah terpaan pandemi Covid-19. Pasalnya, pada hari ini, Selasa (14/4/2020) siang, satu pasien positif Covid-19 dikabarkan meninggal dunia sekitar pukul 14.00 WIB saat dalam perawatan di RSUD dr Doris Sylvanus (RSDS) Palangka Raya.

Kabar duka itu, disampaikan langsung Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalteng, kepada sejumlah awak media, Selasa (14/4/2020).

Baca Juga :  Perekonomian Kalteng Diprakirakan Tumbuh 6,0 - 6,4 Persen

“Almarhum ini diduga transmisi lokal Covid-19, dan berprofesi sebagai Pendeta. Mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan, diberikan ketabahan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dalam menghadapi cobaan ini,” tuturnya.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kalteng Suyuti Syamsul yang juga Wakil Ketua Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalteng, membenarkan informasi tersebut.

Baca Juga :  Pemkab Pulpis Bakal Terima Satu Unit Kapal Rede

“Benar, pasien berjenis kelamin laki-laki dan berusia 67 tahun. Tapi untuk penyakit penyerta lainnya, saya tidak tahu persis. Silahkan tanya langsung dengan pihak rumah sakit,” ucap Suyuti Syamsul kepada inikalteng.com via WhatsApp.

Dikonfirmasi terpisah, Direktur RSDS Palangka Raya, Yayuk Indriaty menjelaskan, almarhum merupakan pasien kedua yang meninggal akibat Covid-19, dan warga Palangka Raya.

Baca Juga :  PLN Siap Salurkan Daya Listrik bagi Kepentingan UPR

Pasien pertama, meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020), sekitar pukul 23.00 WIB. Almarhum adalah warga Desa Maluwen, Kecamatan Basarang, Kabupaten Kapuas. berusia 74 tahun, berjenis kelamin laki-laki, dan memiliki riwayat perjalanan ke Gowa, Sulawesi Selatan.

“Selain positif Covid-19, pasien ini memiliki penyakit penyerta lainnya, yakni penyakit jantung,” tutup Yayuk Indriaty. (il)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA