oleh

Tabrakan Maut, Dua Pemuda Terkapar di Aspal

KUALA KURUN, inikalteng.com – Diduga mengalami tabrakan maut, dua pemuda pengendara sepeda motor terkapar di atas aspal, tepatnya di Jalan jenderal Sudirman Kuala Kurun, Senin (23/10/2023) malam sekira pukul 18.56 WIB.

Insiden ini tanpa ada warga yang melihat, dan belum diketahui secara pasti kejadian tabrakan maut tersebut. Bahkan kedua sepeda motor terlihat rinsek, kemudian langsung diamankan oleh anggota Satlantas Polres Gumas.

Baca Juga :  Pengendara Motor Tewas Tertabrak Pembatas Terowongan Jembatan

Dugaan sementara, insiden kecelakaan maut terjadi, kedua korban melaju dari arah berlawanan dengan menggunakan sepeda motor Honda Revo KH 3349 HF dan Honda Beat Pop KH 4951 HF. Kedua korban ini masih belum diketahui identitasnya.

“Ya, kami melihat kedua korban sudah terkapar di aspal, ketika kami melewati jalan jendral sudirman ini hendak menuju rumah. Waktu kejadian itu kami tidak tahu persis kejadian sebenarnya,” ujar salah satu warga yang enggan menyebutkan namanya.

Baca Juga :  Organisasi Peduli Sesama Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Flamboyan Bawah

Selanjutnya, petugas kepolisian yang dihubungi warga langsung tiba di tempat kejadian untuk melakukan penanganan. Kedua korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kuala Kurun untuk penanganan medis.

Dikonfrimasi, Kasatlantas Polres Gumas Iptu Didin Mahmudin melalui pesan singkatnya membenarkan kejadian tersebut, bahwa kedua korban masih dalam perawatan medis di RSUD Kuala Kurun.

Baca Juga :  Kejari Gumas Peringati Hari Bhakti Adhyaksa ke 62

“Dan untuk kronologis, kami masih mencari informasi kebenarannya, karena saat kejadian warga setempat tidak ada yang melihat,” ujar Dindin.

Penulis : Heriyadi
Editor : Adinata

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA