oleh

Pemda Didorong Prioritaskan Peningkatan SDM Wilayah Pelosok

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalteng, Duwel Rawing mendorong pemerintah daerah untuk dapat memprioritaskan peningkatan sumber daya manusia (SDM) wilayah pelosok.

Menurutnya, melalui peningkatan kualitas SDM merupakan kunci utama dalam upaya mendorong pertumbuhan pembangunan segala sektor wilayah pelosok.

Baca Juga :  Semua Pihak Diminta Tingkatkan Kewaspadaan Terhadap Potensi Karhutla

“Pemerintah harus memberikan perhatian khusus seperti pendidikan, pelatihan, dan pengembangan keterampilan masyarakat yang ada di wilayah pelosok,” ungkapnya, Jumat (5/4/2024).

Selain itu, yang juga tidak kalah penting ialah akses layanan kesehatan dan fasilitas publik lainnya untuk mendukung peningkatan kualitas SDM.

Baca Juga :  PSBB Kota Palangka Raya Terapkan Beberapa Pembatasan

“Seperti kita ketahui akses layanan kesehatan dan fasilitas publik penting untuk mendukung peningkatan kualitas SDM, kita berharap itu semua bisa diperhatikan,” ucapnya.

Dirinya juga optimis wilayah daerah pelosok provinsi ini dapat mengalami perkembangan dan pembangunan yang lebih baik akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Generasi Muda Diminta Terus Mendukung Program Pembangunan

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA