oleh

Moment Idul Fitri, Wabup Gumas Bersilaturahmi ke Tokoh Masyarakat

KUALA KURUN, inikalteng.com – Moment suasana Idul Fitri 1445 Hijriah, dimanfaatkan Wakil Bupati Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Efrensia LP Umbing bersama suami dan keluarga untuk bersilaturahmi ke para tokoh masyarakat hingga anggota legislatif setempat.

Kunjungan pertama dilakukan ke kediaman pribadi ketua MUI Gumas H Fahmi. Dilanjutkan di kediaman pribadi ketua komisi I DPRD Gumas H Gumer, dan anggota komisi III Siti Ilmiah. Kedatangan Wabup sekeluarga disambut hangat oleh para tokoh tersebut.

Baca Juga :  Turunkan Stunting, Pemkab Gumas Belajar ke Bali

“Menjaga silaturahmi itu penting, dengan siapapun. Termasuk tokoh-tokoh daerah yang berjasa membangun daerah ini untuk bertukar pikiran,” ujar Wabup Gumas Efrensia LP Umbing di Kuala Kurun, Rabu (10/4/2024).

Efrensia menambahkan, silaturahmi di setiap moment, khususnya pada hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah tahun ini merupakan kesempatan yang baik dalam mempererat hubungan dengan para tokoh di Gumas.

Baca Juga :  Malam Pergantian Tahun, Dua Artis Ibu Kota Goyang Gumas

Selain itu, ia mengungkapkan, kuatnya toleransi beragama, saling menghargai dan suasana kondusif di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini menjadi kekuatan yang terus berkembang dalam memajukan sebuah daerah.

“Saya bersyukur pada hari ini bisa bersilaturahmi dengan para tokoh, dan anggota DPRD di lebaran ini. Bahkan pertemuan ini sangat bermanfaat untuk mempererat persatuan dan kesatuan,” harap orang nomor dua di jajaran Pemkab Gumas.

Baca Juga :  Tempat Pengujian Kendaraan Perlu Ditambah Fasilitas Penunjang  

Sementara itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Gunung Mas H Fahmi mengapresiasi atas kunjungan Wabup Gumas bersama keluarga. Sinergitas dan kemitraan yang telah terbangun dengan baik ini dapat terus dipertahankan.

Diketahui, dalam pertemuan santai itu, Efrensia dan para tokoh Gumas sepakat untuk mempertahankan dan memperteguh jalinan rasa kekeluargaan, kebersamaan, dan saling menghormati satu sama lain.

Penulis : Heriyadi
Editor : Adinata

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA