oleh

Anggota DPRD Kapuas Kunjungi Dua DPRD di Kalsel

KUALA KAPUAS, inikalteng.com – Sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Kapuas yang tergabung dalam Pansus LKPj Bupati Kapuas 2020 melakukan kunjungan kerja (kunker) dengan menyambangi dua DPRD di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yaitu DPRD Kota Banjarmasin, dan DPRD Kabupaten Tanah Laut, Selasa (20/4/2021).

Baca Juga :  Kunjungi 2 Ranting Jajaran, Ini Pesan Ketua Bhayangkari Cabang Pulpis

Kunker yang dipimpin Ketua Pansus LKPj, Kunanto bersama anggota ini, bertujuan untuk melakukan konsultasi dan koordinasi terkait Laporan Keterangan Pertanggung jawaban (LKPj) kepala daerah.

“Sesuai jadwal yang ditentukan dalam rapat Banmus, kami konsultasi LKPj kepala daerah ke DPRD Kota Banjarmasin dan DPRD Tanah Laut,” kata Kunanto melalui pesan singkat.

Baca Juga :  Anggota DPRD Kapuas Terima Aspirasi Mahasiswa

Legislator Partai NasDem ini berharap nantinya dari kegiatan ini akan menjadi bahan masukan-masukan dalam penyusunan rekomendasi DPRD Kapuas atas LKPj Bupati tahun anggaran 2020.

“Kami juga harapkan seluruh SOPD dan mitra kerja kita bisa melengkapi administrasi LKPj ini dengan baik,” harap Anggota DPRD dari Dapil 5 Kapuas ini.

Baca Juga :  Didi Hartoyo Dukung Pembangunan Rumah Sakit di Hulu Kapuas

Selanjutnya nanti sesuai jadwal Banmus, pihaknya akan kembali melakukan rapat internal Pansus LKPj untuk membahasnya, dan menyusun rekomendasi atas LKPj tersebut, sebelum disampaikan melalui rapat paripurna. (sri/red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA