DPRD Barut Dorong Pemerintah Tingkatkan Pembangunan Infrastruktur Dasar

MUARA TEWEH, inikalteng.com – DPRD Kabupaten Barito Utara (Barut) terus mendorong pemerintah daerah untuk memprioritaskan peningkatan pembangunan infrastruktur dasar sebagai langkah penting dalam memperlancar aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat.

Anggota DPRD Barito Utara Suparjan Efendi menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur yang memadai akan membawa dampak positif bagi kehidupan sehari-hari warga, terutama dalam hal aksesibilitas dan kenyamanan.

Suparjan menjelaskan, salah satu infrastruktur vital yang perlu segera dibenahi adalah jalan yang menghubungkan berbagai wilayah di Kabupaten Barito Utara.

Baca Juga :  DPRD Kalteng, DPRD Barut dan Pemkab Barut Bahas Tata Batas

Menurutnya, jalan yang mulus dan aman sangat diperlukan untuk memperlancar distribusi barang dan jasa serta mobilitas masyarakat yang semakin berkembang.

“Salah satu fokus yang perlu diperhatikan adalah pelebaran jalan turunan di samping Jembatan Sei Tewei, yang menghubungkan Manggala dan Kelurahan Jambu. Proyek ini sudah direncanakan dalam anggaran tahun 2025. Kami berharap agar pemerintah daerah segera melaksanakan proyek tersebut untuk meningkatkan kenyamanan pengguna jalan,” ujar Suparjan, Jumat (11/4/2025).

Baca Juga :  Hj Sinaryati Apresiasi Kepedulian Investor Terhadap Pendidikan

Pelebaran jalan ini diharapkan tidak hanya memberikan kemudahan akses, tetapi juga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di kawasan tersebut. Jalur tersebut, yang selama ini digunakan untuk transportasi harian, memiliki potensi besar dalam meningkatkan konektivitas antarwilayah yang lebih luas.

Baca Juga :  Legislator Desak Pemerintah Bertindak atas Lonjakan Harga Sembako

Suparjan juga menekankan bahwa pembangunan infrastruktur bukan hanya sekadar proyek fisik, melainkan bagian dari upaya untuk mendukung kehidupan masyarakat secara menyeluruh. Dengan infrastruktur yang lebih baik, diharapkan sektor ekonomi, pendidikan, dan kesehatan di Barito Utara dapat berkembang lebih pesat.

 

Editor : Yohanes Frans Dodie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA