Potensi Perikanan Dapat Dorong Ekonomi Daerah

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalteng, Achmad Rasyid menegaskan bahwa potensi perikanan di provinsi ini dapat membawa kemajuan besar bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat daerah setempat.

“Potensi perikanan ini sangat luar biasa dan dapat menjadi salah satu pilar utama dalam pembangunan ekonomi daerah,” ungkapnya, Jumat (26/7/2024)

Baca Juga :  Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur Jalan dan Listrik Wilayah Pelosok

Rasyid menyampaikan, pengembangan sektor perikanan ini tidak hanya akan meningkatkan pendapatan daerah, tetapi juga membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat.

“Dengan pengelolaan yang tepat, kita pasti bisa meningkatkan produktivitas perikanan sekaligus meningkatkan taraf hidup masyarakat yang bergantung pada sektor ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Simon Biring : Pelaksanaan Pilkada Wajib Terapkan Prokes

Ia menyoroti pentingnya peran pemerintah daerah dalam mendukung pengembangan sektor perikanan, melalui penyediaan infrastruktur yang memadai, pelatihan untuk nelayan, serta kebijakan yang mendukung keberlanjutan sektor ini.

“Pemerintah harus hadir dengan menyediakan infrastruktur yang mendukung dan memberikan pelatihan bagi nelayan untuk meningkatkan keterampilan mereka,” jelasnya.

Baca Juga :  Manfaatkan Teknologi Digital untuk Perluas Pemasaran Produk

Selain itu, kolaborasi antara pemerintah, masyarakat dan pelaku usaha sangat penting dalam mengoptimalkan potensi perikanan di daerah ini.

“Sinergi antara pemerintah, masyarakat dan pelaku usaha harus terus ditingkatkan supaya pengembangan sektor perikanan dapat berjalan maksimal,” tutupnya.

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA