Potensi Pariwisata Harus Dimaksimalkan untuk Pertumbuhan Ekonomi

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Anggota DPRD Provinsi Kalteng, Duwel Rawing menyoroti pentingnya memaksimalkan potensi pariwisata sebagai salah satu strategi utama dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah.

“Seperti kita tahu, Kalteng ini kaya akan keindahan alam dan budaya yang dapat menjadi daya tarik wisata yang kuat, sehingga sektor ini perlu terus dimaksimalkan,” ujarnya, Jumat (3/5/2024).

Baca Juga :  Pembangunan Daerah Pinggiran Masih Perlu Ditingkatkan

Duwel menjelaskan, pengembangan pariwisata juga akan memberikan dampak positif dalam meningkatkan lapangan kerja, baik langsung maupun tidak langsung.

“Dengan mengembangkan destinasi pariwisata, tidak hanya meningkatkan pendapatan daerah dari sektor ini, tetapi juga memberikan kesempatan bagi masyarakat lokal untuk terlibat dalam industri pariwisata, seperti penyediaan jasa, kerajinan tangan, dan kuliner lokal,” ucapnya.

Baca Juga :  Legislator Apresiasi Operasionalnya Bandara Tumbang Samba

Selain itu, ia menyoroti pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, sektor swasta, komunitas lokal serta berkomitmen untuk mendukung kebijakan-kebijakan yang memperkuat sektor pariwisata sebagai salah satu mesin penggerak ekonomi daerah.

“Dukungan semua pihak dan implementasi kebijakan yang tepat, saya yakin Kalimantan Tengah dapat meraih potensi penuh dari sektor pariwisata sebagai pendorong utama pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.

Baca Juga :  Dewan Dorong Pemda Perkuat Sinergitas Penanganan Pemberantasan Narkoba

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA