oleh

Memasuki Ramadhan, Polres Tempatkan Personel di Sejumlah Masjid

INIKALTENG.COM, (Palangka Raya) – Memasuki bulan ramadhan, Kepolisian Resort (Polres) Palangka Raya menempatkan personel gabungan di setiap masjid yang ada, di Kota Cantik. Hal itu untuk memberikan rasa aman dan nyaman untuk masyarakat yang hendak sholat berjama’ah.

Kapolres Palangka Raya, AKBP Timbul RK Siregar, mengungkapkan, demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman, pihaknya menempatkan anggota gabungan antar fungsi di sejumlah masjid. Personel yang diterjunkan tersebut meliputi, Satlantas, Sat Sabhara, dan fungsi Intelegen.

Baca Juga :  Kantor Kwarda Kalteng Diharapkan Segera Berfungsi

“Selama bulan Ramadhan ini kita ada pengamanan di setiap masjid. Khususnya masjid yang ramai di kunjungi jama’ah saat sholat Taraweh, dan sholat subuh, ” ujar Timbul, Selasa (7/5/2019).

Dijelaskan, bahwa ada sejumlah kerawanan yang patut diwaspadai. Yakni, kejahatan jalanan, balap liar, pencurian, kebakaran, dan peredaran serta penggunaan mercon, atau petasan.

Baca Juga :  Hindari Narkoba, Generasi Muda Harus Mampu Berkreativitas

“Semua kerawanan kita antisipasi dengan menempatkan anggota di sejumlah masjid. Kita juga melaksanakan patroli setiap malam. Hal ini tentunya kita lakukan hingga mamsuki lebaran dan pasca lebaran,” tutup Kapolres. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA