Masyarakat Diimbau Agar Memilih Sesuai Hati Nurani

KUALA KURUN, inikalteng.com – Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas, Binartha, mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak pilih mereka dengan bijaksana dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Ia menegaskan pentingnya memilih kepala daerah sesuai dengan hati nurani masing-masing.

Baca Juga :  DPRD Gumas Gelar Paripurna Penyampaian RAPBD 2024

“Pilkada Serentak 2024 yang luber dan jurdil merupakan amanat konstitusi. Ini harus dilaksanakan agar masyarakat dapat memilih kepala daerah sesuai nurani masing-masing,” ujar Binartha saat dihubungi di Kuala Kurun, Rabu (27/11/2024).

Pilkada ini menjadi momen penting bagi masyarakat Gunung Mas untuk menentukan pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), serta paslon Bupati dan Wakil Bupati Gunung Mas. Kepala daerah terpilih nantinya akan memimpin wilayah tersebut selama beberapa tahun ke depan, dengan membawa visi dan program yang diharapkan mampu memajukan daerah.

Baca Juga :  Petugas RSUD Kapuas Disuntik Vaksin

Binartha berharap pelaksanaan Pilkada berjalan lancar dan masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam menentukan pemimpin yang terbaik untuk masa depan daerah.

 

Penulis : Heriyadi
Editor : Yohanes Frans Dodie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA