PALANGAKA RAYA – Mantan Bupati Lamandau dua periode Dr Ir Marukan MAP mendatangi tokoh masyarakat Kalteng di Palangka Raya. Kedatangan Marukan adalah untuk minta restu terkait niatannya maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng tahun 2020 mendatang.
Bakal Calon Wakil Gubernur (Bacawagub) Kalteng ini sudah mendaftarkan diri ke beberapa partai politik (parpol) yakni Demokrat, Golkar, Nasdem, PDIP, PAN, dan partainya sendiri Gerindra. Dia bersilaturahmi dan minta restu kepada para tokoh Kalteng, yakni Sabran Achmad, Juda Anom, E Gerson, Siun Jarias, hingga Ny Inun Maseh.
“Saya bersilaturahmi tersebut untuk meminta doa restu sebagai bakal Cawagub di Pilkada Kalteng 2020 mendatang. Kedatangan saya ke para tokoh Kalteng tersebut, karena mereka saya anggap sebagai orang tua yang patut kita mintakan pendapat,” kata Marukan, Senin (4/11/2019).
Menurutnya, saran dan masukannya dari para tokoh Kalteng tersebut sangatlah perlu. Sekaligus untuk mengakomodir dan memperhatikan para tokoh yang telah berjasa bagi Kalteng.
Terlebih kepada Bapak Sabran Achmad sebagai salah seorang pendiri Provinsi Kalteng yang saat ini masih hidup.
“Banyak yang harus disampaikan kepada tokoh tersebut. Terutama sejumlah potensi dan permasalahan Kalteng. Maka untuk itu, sangatlah penting berkonsultasi demi tantangan yang akan dihadapi Kalteng di masa mendatang di tengah perubahan begitu cepat,” ujar Marukan.
Marukan yang berhasil membangun Kabupaten Lamandau selama dua periode tersebut menambahkan, Kalteng memiliki beragam potensi layak dikembangkan ke depannya. Tinggal bagaimana untuk memfokuskan dan mengadaptasikan hal itu kepada masyarakat. “Kalau programnya baik, namun adaptasi di masyarakat tidak bisa, maka akan sulit,” katanya.(red)
Komentar