oleh

Kwarcab Bartim Gelar Perjusami dan Pesta Siaga

TAMIANG LAYANG – Ribuan anggota Gerakan Pramuka di wilayah Kwartir Cabang Barito Timur (Kwarcab Bartim) antusias memeriahkan peringatan Hari Pramuka Ke-58 Tahun 2019 dengan melaksanakan Perkemahan Jumat Sabtu dan Minggu (Perjusami). Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 18-20 Oktober 2019 dan diikuti oleh sekitar 1.750 Pramuka Pramuka Penegak dan Penggalang ini digelar di Bumi Perkemahan Bangi Wa’o, Tamiang Layang, Bartim.

Dalam sambutannya,
Bupati Bartim Ampera AY Mebas mengatakan, kegiatan ini adalah sebagai wadah menjalin tali persaudaraan dan sarana untuk menambah wawasan pengetahuan anggota Pramuka yang dikemas dalam bentuk perkemahan.

Baca Juga :  Sambangi Bank Kalteng, Kapolres Ingatkan Pentingnya Prosedur Keamanan

“Dengan kegiatan di alam terbuka, peserta didik diajak untuk menjalin kerja sama antar anggota regu/sangga dan untuk melatih pengembangan potensi diri anggota Pramuka,” jelasnya dalam sambutan tertulis dibaca Wakil Bupati Bartim Habib Said Abdul Saleh, ketika secara resmi membuka kegiatan Perjusami tersebut, kemarin.

Dikatakan, Perkemahan Sabtu Minggu dan Pesta Siaga juga dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pramuka Ke-58 Tahun 2019 Tingkat Kwarcab Bartim.

Baca Juga :  Kejari Bartim Terima Pengaduan Pemilu 2024

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Kak H Ponari SPd MM mengatakan, dalam Perjusami ini dilaksanakan berbagai lomba. Di antaranya Lomba Yel Yel, Sen Tabelo, Kelereng Berantai, Memasukkan Pensil dalam botol, LKBB, Pionering, dan Penjelajahan.

Hadir pada Upacara Pembukaan tersebut, unsur Forkompinda Bartim, Kepala SOPD lingkup Pemkab Bartim, Pengurus Kwarcab Bartim, Andalan Daerah Urusan Sekretariat Kwarda Kalteng, Pinsaka dan tokoh masyarakat.

Pesta Siaga

Baca Juga :  75.219 Warga Bartim Masuk DPT Pilgub Kalteng

Dalam kegiatan yang dipusatkan di Bumi Perkemahan Bangi Wa’o Tamiang Layang, Bartim ini, juga diikuti oleh Pramuka Siaga sebanyak 960 orang. Untuk anak-anak setingkat Sekolah Dasar (SD) ini, kegiatannya hanya pada tanggal 19 Oktober 2019, mulai pukul 08.00-16.00 WIB.

Salah seorang Pembina Pramuka Siaga, Kak Ida mengharapkan, agar kegiatan Pesta Siaga ini secara rutin dilaksanakan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kwarcab Barito Timur yang telah melaksanakan kegiatan Pesta Siaga ini,” ucapnya.(red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA