Kunjungan Wapres Gibran ke Palangka Raya, DPRD Kalteng Harapkan Dampak Positif Bagi Pembangunan

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Anggota DPRD Provinsi Kalteng, Sudarsono berharap kedatangan Wakil Presiden (Wapres) Republik indonesia (RI), Gibran Rakabuming Raka ke Kota Palangka Raya dapat berdampak positif bagi pembangunan daerah.

“Selamat datang Wapres ke Kota Palangka Raya. Harapannya ada perhatian lebih setelah melihat kondisi riil kita disini,” harapnya, Senin (4/11/2024).

Baca Juga :  Masyarakat Diajak Dukung Peningkatan Pembagunan Daerah

Sudarsono menekankan, kedatangan Wapres tersebut tentu menjadi momentum bagi provinsi ini agar bisa mendapat perhatian baik di sektor anggaran dalam menunjang pembangunan daerah.

“Ada kebijakan anggaran yang langsung bisa dinikmati oleh masyarakat dalam waktu dekat,” ucapnya.

Baca Juga :  Jangan Ada Kades yang Melindungi Pencuri Sawit

Selain itu, terkait kehadiran Wapres yang juga berkesempatan melakukan blusukan di pasar dan sekolah, pihaknya juga mengapresiasi hal tersebut.

“Kita berharap dengan adanya kujungan beliau ke pasar dan sekolah akan berdampak positif bagi perkembangan provinsi ini ke depan,” tutupnya.

Baca Juga :  Sekda Kapuas Hadiri Rangkaian HUT ke-20 Kabupaten Pulang Pisau

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA