oleh

Hari Ini Terjadi Gerhana Matahari Cincin

PALANGKA RAYA – Hari ini, Kamis, 26 Desember 2019, dikabarkan akan terjadi gerhana matahari cincin. Gerhana ini merupakan peristiwa terhalangnya hampir semua bagian tengah piringan matahari oleh piringan bulan.

Dilansir dari Instagram @infobmkg, ketika fase cincin terjadi, langit akan meredup hingga seperti saat fajar ataupun senja. Durasi gerhana terlama berada di Bengkalis, Riau yakni selama 3 jam 51 menit 24,7 detik.

Durasi gerhana paling sebentar terjadi di Merauke yakni selama 2 jam 12 menit 11,2 detik.


Di Indonesia, gerhana paling awal tampak di Sabang, Aceh, pukul 10.03 WIB dan puncaknya pada pukul 11.49 WIB.

Baca Juga :  PWI Mulai Jalani Tatanan Kehidupan Baru

Sedangkan di Pulau Kalimantan akan dimulai dari Singkawang, Kalimantan Barat, pukul 10.43 WIB.

Kepala BMKG Provinsi Kalimantan Tengah, Catur Winarti SP mengatakan, Pulau Kalimantan termasuk salah satu pulau yang dilintasi Cincin Sempurna Gerhana dengan kenampakan tertutupnya matahari oleh bulan sampai 94 persen.

Ditemui di Palangka Raya, Kamis (26/12/2019), Catur Winarti membeberkan jadwal waktu penampakan Gerhana Matahari Cincin tersebut, yang terjadi wilayah Kalimantan.

Baca Juga :  BREAKING NEWS : Warga Pembuang Digegerkan Penemuan Benda Diduga Bom di Masjid Nurul Yaqin

Berikut data beserta waktunya :

Singkawang (94%) :
Kontak Awal : 10.43 WIB
Puncak GMC : 12.42 WIB
Kontak Akhir : 14.31 WIB

Pontianak (93%) :
Kontak Awal : 10.45 WIB
Puncak GMS : 12.44 WIB
Kontak Akhir : 14.32 WIB

Palangka Raya (83%) :
Kontak Awal : 11.02 WIB
Puncak GMS : 12.59 WIB
Kontak Akhir : 14.40 WIB

Sampit (83%) :
Kontak Awal : 10.59 WIB
Puncak GMS : 12.56 WIB
Kontak Akhir : 14.38 WIB

Banjarmasin (79%) :
Kontak Awal : 12.06 WITA
Puncak GMS : 14.01 WITA
Kontak Akhir : 15.40 WITA

Baca Juga :  Anak Berusia 3,5 Tahun di Barsel Meninggal Dunia Setelah Dianiaya Ayah Tiri

Balikpapan (84%) :
Kontak Awal : 12.13 WITA
Puncak GMS : 14.08 WITA
Kontak Akhir : 15.45 WITA

Samarinda (87%) :
Kontak Awal : 12.14 WITA
Puncak GMS : 14.09 WITA
Kontak Akhir : 15.46 WITA

Tarakan (92%) :
Kontak Awal : 12.14 WITA
Puncak GMS : 14.10 WITA
Kontak Akhir : 15.47 WITA

Tumbit (94%) :
Kontak Awal : 12.14 WITA
Puncak GMC : 14.10 WITA
Kontak Akhir : 15.47 WITA.

“Seluruh daerah di Pulau Kalimantan bisa menyaksikan gerhana cincin ini sebagian dengan intensitas beragam mulai 70%-94%,” ungkap Catur Winarti.(red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA